JAKARTA INSIDER - Seseorang yang tertawa akan membuat orang di sekelilingnya juga ikut merasakan kebahagiaan.
Ternyata tertawa memiliki segudang manfaat bagi kesehatan dan telah dirangkum pada artikel ini.
Selain bikin bahagia, salah satu manfaat dari tertawa bagi kesehatan yakni bisa turunkan risiko serangan jantung.
Hal tersebut disebabkan adanya pelepasan endorfin atau hormon yang berkaitan dengan rasa bahagia saat tertawa.
Dilihat dari sudut pandang psikologis, ketika endorfin meningkat saat tertawa, suasana hati akan menjadi lebih baik dan stres serta kecemasan akan menurun.
Managing Director Akums and Drugs Pharmaceuticals, Sanjeev Jain menyatakan tertawa terbukti memberikan enam manfaat menyehatkan bagi manusia.
Dilansir JAKARTA INSIDER dari PMJ News yang melansir dari laman Hindustan Times pada Senin (3/7/2023), berikut 5 manfaat tertawa bagi kesehatan.
1. Menunjang Kesehatan Jantung
Detak jantung dan jumlah oksigen akan meningkat di dalam darah saat tertawa, sehingga dapat menjadi bentuk latihan yang baik.
Bahkan juga bisa memberikan efek kesehatan yang sama seperti berjalan kaki selama satu jam.
Karena dapat memompa jantung dan melindungi pembuluh darah, tertawa juga bisa meningkatkan fungsi vaskular dan menurunkan risiko serangan jantung.