JAKARTA INSIDER – Sejumlah nama untuk menggantikan Mochamad Iriawan atau Iwan Bule telah mendafaftakan diri sebagai calon Ketua Umum (Ketum) PSSI.
Dari sejumlah nama calon Ketua Umum PSSI tersebut, banyak kabar bahwa salah satu kandidatnya ada nama AA LaNyalla M. Mattaliti hingga Erick Thohir.
Lantas sebenarnya siapa saja yang benar-benar maju mencalonkan diri sebagai Ketua Umum PSSI setelah Iwan Bule?
Baca Juga: Pengaruh long weekend, selama Imlek tak ada lonjaan signifikan di pusat perbelanjaan DKI Jakarta
Dilansir JAKARTA INSIDER dari Instagram @PSSI, Selasa, 24 Januari 2023, berdasarkan kabar yang beredar sejak beberapa waktu lalu, setidaknya ada lima orang yang benar-benar mancalonkan diri sebagai Ketua Umum PSSI untuk menggantikan posisi Iwan Bule yang akan segera berakhir.
Dari kelima nama calon Ketua Umum PSSI itu, ternyata sosok AA. LaNyalla seperti yang dikabarkan sejak jauh-jauh hari, benar-benar maju pada pencalonan Ketua Umum PSSI.
Lalu bagaimana dengan sosok Erick Thohir, apakah dia juga maju sebagai calon nakhoda PSSI selanjutnya?
Baca Juga: Ternyata sebagian dana haji disimpan dalam bentuk investasi emas, yuk simak selengkapnya
Berikut kelima nama bakal calon Ketua Umum PSSI 2023-2027:
1. AA. LaNyalla M. Mattalitti
2. Arif Putra Wicaksono
3. Doni Setiabudi
4. Erick Thohir
5. Fary Djemy Francis
Dari kelima nama bakal calon Ketua Umum PSSI itu, setidaknya ada 19 nama bakal calon Wakil Ketua Umum PSSI 2023-2027.
Berikut daftar nama bakal calon Wakil Ketua Umum PSSI 2023-2027:
1. Ahmad Riyadh
2. Ahmad Syauqi S.
3. Andre Rosiade
4. Azrul Ananda
5. Doni Setiabudi
6. Duddy S. Sutandi
7. Fary Djemy Francis
8. Hasani Abdulgani
9. Hasnuryadi S.
10. Juni Rachman
11. Maya Damayanti
12. Ratu Thisa Destia
13. Sadikin Aksa
14. Yesayas Oktavianus
15. Yunus Nusi
16. Zainudin Amali
17. Bambang Pamungkas
18. Gede Widiade
19. Ponaryo Astaman.***
Artikel Terkait
Sah! Shayne Pattynama resmi jadi WNI dan bisa perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023: Saya tidak sabar...
Di balik tren mandi lumpur yang viral, ada bahaya mengintai. Tak hanya penyakit kulit!
Chelsea jor-joran beli pemain, datangkan 15 pemain di jendela transfer Januari
Kombes Pol Hengki Haryadi : 11 korban TKW diiming imingi kekayaan hingga tergiur rayuan maut Wowon
KPK apresiasi Polda Nangroe Aceh Darussalam atas tertangkapnya DPO Izil Azhar, mantan Panglima GAM