JAKARTA INSIDER - Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 diketahui akan digelar di Aceh - Sumatera Utara.
Maka dari itu Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali meluncurkan maskot, logo serta tagline PON 2024 Aceh - Sumatera Utara khusus wilayah Sumatera Utara.
Acara peluncuran maskot, logo dan tagline PON 2024 Aceh -Sumatera Utara digelar di Lapangan Astaka, Medan pada Minggu, 29 Januari 2023.
Baca Juga: Sejumlah kendaraan ini bebas layanan jalan berbayar elektronik jika ERP diberlakukan
Menurut Zainudin Amali, sudah ada dua hari peluncuran, peluncuran pertama digelar di Aceh, kemudian pada Minggu di Sumatera Utara.
"Kemarin kita melakukan peluncuran di Aceh dan hari ini di Sumut," ujar Amali dikutip JAKARTA INSIDER dari Antara pada Minggu, 29 Januari 2023.
Saat pembukaan PON 2024 nanti, akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Pembukaan akan digelar di Aceh pada 8 September 2024 sedangkan penutupan digelar di Sumatera Utara pada tanggal 20 September 2024.
"PON nanti rencananya dibuka oleh presiden. Pembukaan di Aceh 8 September 2024 dan penutupan di Sumatera Utara 20 September 2024," kata Menpora.
Seperti diketahui, baru pertama kalinya gelaran PON digelar di dua provinsi.
Untuk PON selanjutnya juga akan tetap diberikan kesempatan kepada dua provinsi untuk digelar.
Tujuannya agar provinsi lain segera mendapat giliran menjadi tuan rumah PON.
Baca Juga: Sunan Kalijaga menepis isu Ferry Irawan tidak ada kerjaan: Jelas-jelas Ferry ada pekerjaan syuting
"Bisa dibayangkan kalau bergilir empat tahun sekali. Kalau tidak sekarang, mungkin 100 tahun lebih lagi baru Sumut dapat kesempatan jadi tuan rumah PON," katanya.
Artikel Terkait
Gawat! Aremania datang geruduk kantor Arema FC siang hari ini, buntut tragedi Kanjuruhan
Fraksi PKS Anis: Heran, ekonomi belum pulih, pemerintah justru kejar kejar sumber pajak dari masyarakat kecil
Ibunda Ferry Irawan ingin berkomunikasi dengan Venna Melinda pasca kasus KDRT: Saya WA Venna enggak ada respon
Mengenal surrogate mother, program titip hamil seperti yang dilakukan Paris Hilton untuk dapat anak kandung
Peluang Anies Baswedan dan Khofifah di Pilpres 2024 cukup besar. Anies meroket, Khofifah ada basis massa riil