Sedih Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U20, Hokky Caraka: Hanya mimpi!

- Kamis, 30 Maret 2023 | 07:36 WIB
Gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U20, Hokky Caraka tulis pesan penuh rasa kecewa (Instagram/@hokkycaraka_)
Gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U20, Hokky Caraka tulis pesan penuh rasa kecewa (Instagram/@hokkycaraka_)

JAKARTA INSIDER - Striker Timnas Indonesia U20 Hokky Caraka tak bisa menutupi rasa kecewa setalah Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20.

Keputusan Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 disampaikan FIFA melalui pernyataan resminya pada Kamis 30 Maret 2023.

Sebagai salah satu punggawa Timnas U20, Hokky Caraka memang sangat menanti keikutsertaan Indonesia di Piala Dunia U20.

Baca Juga: Buruan daftar, Ada program mudik gratis ke Pulau Jawa di buka oleh Polri, simak beberapa persyaratannya!

Melalui unggahnnya di Instagram, Hokky Caraka pun meluapkan rasa sedihnya.

"Kami kecewa tentang gagalnya Piala Dunia U-20. Jangan kalian bilang halah pildun doang hasil give away'," tulis Hokky dalam Instagram pribadinya @hokkycaraka_, Kamis alam WIB.

"Walaupun hasil give away atau apapun yang kalian sebut, kita juga latihan mati-matian. Sehari tiga sampai empat kali latihan. Gimana capeknya gimana beratnya kalian belum pernah ngerasain," tambah striker Timnas Indonesia U-20 tersebut.

Baca Juga: TOK! Resmi FIFA mengumumkan Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023

"Sekarang sudah seperti ini... Siapa yang mau disalahkan? Bangun!!!! kalian hanya mimpi," lanjut Hokky.

Sementara itu Ketua umum PSSI, Erick Thohir menyatakan sudah berjuang semaksimal mungkin saat bertemu dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino di Doha, Qatar, Rabu kemarin untuk memperjuangkan agar penyelenggaraan Piala Dunia U20 tetap berjalan di Indonesia.

Namun, kata Erick Thohir posisi Indonesia yang menjadi salah satu anggota FIFA harus tunduk pada kewenangan dan keputusan yang diberikan FIFA yang membatalkan ajang sepakbola nomor dua bergengsi itu di Indonesia.

Baca Juga: Live streaming RCTI Preman Pensiun 8 episode terbaru Kamis 30 Maret 2023: Dicari Taslim, Agus ketakutan

"Saya sudah berjuang maksimal. Setelah menyampaikan surat dari Presiden Jokowi, dan berbicara panjang dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, kita harus menerima keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan event yang kita sama-sama nantikan itu," ujar Erick Thohir dari Doha, Qatar.***

 

Editor: AG Nungki Kusumaningrum

Sumber: Instagram @hokkycaraka_

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X